Laman

Sabtu, 28 Mei 2011

mengirim SMS dari C# / send SMS in C# (C Sharp)

jika pada tutorial sebelumnya adalah bagaimana cara mengkoneksikan antara program C# yang kita buat dengan handPhone, maka pada tutorial ini adalah bagaimana cara melakukan send SMS dari program C#, disini yang dibahas  hanya cara melakukan pengiriman SMS, untuk proses koneksinya silahkan buka tutorialnya disini. Sebenarnya untuk melakukan pengiriman pesan SMS dari program lebih mudah dari pada cara mengkoneksikan program dengan handPhone, untuk yang belum tahu tentang konfigurasi dan cara cara setting koneksi antara program(C#) dengan HandPhone silahkan baca tutorialnya disini . Untuk yang sudah mengerti cara konfigurasinya, perhatikan beberapa potongan source code berikut ini

 gambar 1. Preview desain aplikasi

source code untuk membuka koneksi dengan HandPhone via bluethoth.
GsmCommMain comm;
comm = new GsmCommMain(int.Parse(textBox1.Text), 115200);
comm.Open();

source code untuk menutup koneksi dengan handPhone via bluethoth seperti berikut ini
comm.Close();

sedangkan source code untuk melakukan pengiriman pesan SMS seperti berikut ini
  pdu = new SmsSubmitPdu(textBox5.Text, textBox4.Text,"");
  comm.SendMessage(pdu);

untuk mengimplementasikan potongan potongan source code diatas dalam sebuah project untuk mengirim pesan SMS, silahkan ikuti langkah demi langkah dibawah ini
langkah 1 : siapkan project kosong, klik file pilih new project, muncul sebuah kotak project name, silahkan isi nama project sesuai dengan keinginan, tidak aturan khusus dalam penamaan project
langkah 2 : tambahkan beberapa komponen yang dibutuhkan, seperti pictureBox, label, textBox, button dan grubBox. Atur dan tata sedemikian rupa sehingga tampilannya seperti pada gambar diatas
langkah 3 : tambakan library yang digunakan untuk melakukan koneksi dengan hp disini atau download via search engine disini. Setelah itu tambahkan library yang baru saja didownload ke IDE Visual Studio 2010. Untuk cara melakukan add reference(menambahkan library ke IDE Visual Studio 2010) silahkan klik tutorialnya disini
langkah 4 :  kenalkan file dll yang telah direference ke program dengan cara tambahkan header program dengan beberapa code seperti berikut ini
using GsmComm.GsmCommunication;
using GsmComm.Interfaces;
using GsmComm.PduConverter;
using GsmComm.Server;

langkah 5 : Double klik pada button1 (button yang berlabelkan "KIRIM") untuk membangkitkan event single klik pada button, selanjutnya tambahkan source code dibawah ini
try
  {
      comm = new GsmCommMain(int.Parse(textBox1.Text), 115200);
      comm.Open();
      pdu = new SmsSubmitPdu(textBox5.Text, textBox4.Text,"");
      comm.SendMessage(pdu);
      comm.Close();
  }
  catch (Exception error)
  {
      MessageBox.Show(error.ToString());
  }

dan jangan lupa deklarasikan variable globa seperti berikut
 GsmCommMain comm;
 SmsSubmitPdu pdu;

langkah 6 : Done, program selesai dibuat. Jika langkah demi langkah diatas dilakukan dengan benar, maka saat dirunning program akan menampilakan interface seperti pada gambar diatas, program juga mampu melakukan pengiriman SMS seperti halnya HandPhone anda melakukan proses pengiriman SMS

untuk lebih jelasnya dalam memahami tutorial tentang pengiriman SMS ini, silahkan download contoh programnya disini, dan juga jangan lupa download full projectnya disini.
download contoh program disini
download full project disini
for  more information contact on informasi@csharp-indonesia.com

pandauan download : klik link download yang disediaan diatas, setelah itu akan muncul halaman adf.ly, tunggu beberapa detik sampai pada pojok kanan atas muncul tulisan skip ad. klik tombol tersebut ,setelah itu akan muncul halaman ziddu, silahkan klik pada button download yang muncul pada halaman ziddu
NB : Dalam tutorial ini program ditulisa menggunakan IDE Visual studio 2010. dengan target framework 2.0 . Sehingga minimal komputer harus terinstal windows xp untuk bisa menjalankan program *.exe nya, Sedangkan untuk membuka projectnya mau tidak mau harus menginstal microsoft visual studio 2010

Artikel terkait

53 komentar:

  1. Kalau misalnya mengirim ke banyak nomor gimana caranya??
    Mohon bantuan....

    BalasHapus
  2. untuk mengitim dengan nomor tujuan banyak, bisa dilakukan dengan teknik regex, input berupa daftar nomor yang diberi tanda pemisah, misal koma, dan di source code intinya diberi looping sebanyak nomor yang telah diinputkan,
    semoga bisa membantu

    BalasHapus
  3. wahh... mantaph negh tutorial nya. sob, nomor port tuh apa..? fungsinya buat apa ? terus kita bisa tahu nomor port yang bisa gunakan darimana/cara nya gimana ?

    BalasHapus
  4. untuk mencari port bluetoth yang tersedia untuk komunikasi antara Handphone dengan PC silahkan baca tutorial berikut ini
    http://www.csharp-indonesia.com/2011/05/koneksi-c-c-sharp-dengan-handphone.html

    semoga bisa membantu dan bermanfaat

    BalasHapus
  5. hehee thn'x gan.. sangat membantu. Oh ya, Q mw tanya lagi.. simple aja gan. Aplikasi ini bisa buat ngirim sms jarah jauh (luar daerah/kota) gak ? terus tiap sms yg kita kirim nyedot plsa gak..? hehee

    BalasHapus
  6. aplikasi ini bisa digunakan untuk mengirim sms dimana pun kota tujuannya, tetapi pulsa nya tetap berkurang sama seperti jika mengirim sms dari HP, fungsi utama dari koneksi HP dengan komputer ini adalah untuk membangun dasar dari SMS Gateway, yaitu sinkronisasi perintah perintah komputer menggunakan SMS, tentunya aplikasi seperti ini membutuhkan minimal 2 HP yang saling terhubung. satu HP standby yang terkoneksi dengan komputer dan yang satu lagi digunakan untuk mengirim perintah. tidak hanya 2 HP saja, ratusan bahkan ribuan HP bisa digunakan dalam bersamaan

    terimakasih semoga bisa membantu dan bermanfaat

    BalasHapus
  7. klo mau kirim sms lebih dari 160 krakter gmna itu gan...?
    apa sama aja?

    BalasHapus
  8. kalau ingin mengirim labih dari 1 sms. misalnya 300 karakter, caranya sama saja. tidak ada yang harur dirubah atau dimodifikasi, karena secara konsep program ini hanya meneruskan text yang ditulis di form ke handphone yang telah terkoneksi. jadi semisal kita memiliki karakter 400, maka data karakter sejumlah 400 tadi langsung dikirim di HP,sedangkan HP akan mengolahnya sama persis ketika kita menulis lebih dari 1 sms di hp.
    terimakasih. semoga bisa bermanfaat dan membantu

    BalasHapus
  9. kalo mau nampilin sms yang diterima gmna mas...?
    misal ane pake modem wavecom

    BalasHapus
  10. kalau untuk modem silahkan cek dulu, apakah library ini support untuk modem saudara apa tidak, soalnya library ini menggunakan koneksi bluetoth atau koneksi USB untuk gadget, bukan untuk modem. untuk sejauh ini saya belum pernah mencoba menggunakanya untuk modem.
    jika library ini support untuk modem, berarti tidak ada masalah, hanya mengganti beberapa baris code saja agar bisa menampilkan sms dari inbox
    terimakasih,
    semoga bisa bermanfaat dan berguna
    regard.

    BalasHapus
  11. seperti contoh d atas mas, pake gsmcomm, pake usb koneksinya...
    kira2 bisa beri contohnya buat nmpilin pesannya mas....? hhehehee

    BalasHapus
  12. halah dia juga gagal nyoba nya

    BalasHapus
  13. Penulis belum pernah coba And, jadi ga tau kalau di program yang dia buat cuman dapat 160 karakter.

    BalasHapus
  14. gan projectnya gak bisa didownload lagi /

    BalasHapus
  15. klo mau ngrim ke banyak nomor gimana ya??

    BalasHapus
    Balasan
    1. pake teknik loop bro

      for atau foreach

      Hapus
    2. wah saya masih pemula ingin belajar menngirim ke banyak nomer,...apakah agan2 punya contoh source code nya?
      thanks

      Hapus
  16. Kering, the Paris-based fashion conglomerate, said that Gucci sales dipped 1.6 percent in the third quarter, michael kors discounted large crossbody black leather even as other luxury brands in its stable saw healthy growth. Yves Saint Laurent, for example, saw sales soar 27.6 percent, while sales at Bottega Veneta rose 10.4 percent.The Wall Street Journal’s Manuela Mesco wrote a story yesterday exploring why Gucci sales are flagging. One of the key reasons, she reported, is that michael kors belts for women the brand has become so widely recognized and so prolific that women are turning away from it because it no longer feels unique or special.It’s a familiar story, one that is playing out at numerous other high-end fashion brands. Michael Kors stock has been sliding from record highs as the company projects its rocketing michael kors leather backpacks sales growth is about to slow down. Analysts have said that Kors is cooling off because it has lost its exclusivity amid rapid expansion. Same goes for Coach: As the luxury brand went big with outlet stores that peddled its iconic bags at cheaper prices, luxury shoppers started to abandon the brand.
    The michael kors quilted satchel entire Club Monaco collection will be available at a 3,500-square-foot store opening in Bucktown in July, the company's fourth Chicago-area location,

    BalasHapus
  17. please share or posting SMS Gateway menggunakan C# dengan MySQL atau SQL Server...
    Input SMS, Inbox, Outbox, Autoreplay hingga Broadcast SMS

    BalasHapus
  18. Thanks for sharing this information. The MsgClub SMS API C# wrapper can save you a lot of time, as it includes all the necessary API commands and tests. It only takes a few seconds to download it from GitHub and to install it into your own app or software.

    BalasHapus
  19. Thanks for sharing this blog. We have now started providing bulk SMS API C# India that is very powerful and easy to integrate into your own software/application/website. As it saves your lot of valuable time in logging our interface again and again.

    BalasHapus
  20. This blog is so informative for providing a valuable information about c# sms gateway integration.

    BalasHapus